Jumat, 04 Oktober 2013

Hidup ini Sebuah Proses...

Ada berbagai filosofi tentang kehidupan, tapi bagiku hidup ini sebuah proses. Proses untuk kita belajar banyak hal. Kita yang awal mulanya hanya berupa janin, kemudian berkembang menjadi bayi dan berproses menjadi 'seseorang'. Kita berproses untuk bisa menemukan diri kita sesungguhnya. Yang namanya proses pastilah ada jatuh dan bangun, ada sedih dan senang, ada keluhan dan rasa syukur. Tanpa proses itu, kita akan menjadi seperti robot yang diprogram hanya untuk menjalankan perintah. Semua proses inilah yang membentuk kita menjadi pribadi yang semakin lebih baik dari hari ke hari.
Kalau aku bisa mengandaikan hidupku, aku itu bagaikan tanah liat yang sedang dibentuk. Pernah lihat kan bagaimana proses tanah liat itu dibentuk hingga menjadi sesuatu yang mempunyai harga jual? Tanah liat itu ditepuk-tepuk, ditekan-tekan, diguling-gulingkan, diputar kesana kemari, dijemur di bawah terik matahari, hingga menjadi bentuk yang sangat menarik. Itulah hidupku, aku kadang dipukul dengan berbagai godaan, ditekan dengan permasalahan yang datang, digulingkan ke dalam lingkungan yang tidak baik, diputarkan ke dalam arus yang tak menentu di mana aku harus bisa bertahan dengan semua itu agar bisa menjadi seseorang yang 'berharga'.
Proses mengajarkan kita banyak hal, mengajarkan kita untuk bersabar, tekun, dan tidak menyerah begitu saja. Proses pula yang mengajarkan bagaimana kita mampu bertahan. Proses mengajarkan kita untuk mengenal orang-orang yang kita sebut keluarga dan teman. Proses mengingatkan kita untuk mendekatkan diri pada Tuhan. Proses membawa kita pada makna kedewasaan. Proses selalu mengajarkan kita untuk bersyukur. Proses yang menyadarkan bahwa suatu saat kita akan kembali pada Sang Pencipta.

So, janganlah mengeluh saat kita dalam masalah, itu bagian dari proses. Masalah datang sebagai ujian apakah kita mampu bertahan dengan semua proses yang ada. Setiap orang memiliki prosesnya masing-masing.

Hidup ini bukan hanya tentang tujuan, tapi tentang perjalanan. Bagaimana kita bisa memaknai setiap langkah dalam hidup kita dan menjalani proses yang ada. Bertahanlah dan selalu bersyukur!

 
Setiap orang pasti ingin hidup bahagia, tapi untuk mendapatkan kebahagiaan itu diperlukan proses. Bikin mi instan aja perlu proses, apalagi untuk mencapai kebahagiaan. :D

2 komentar:

  1. great spirit....

    dalam tulisan pertama mbak heppy tertulis ini adalah blog kedua....

    boleh kami tahu blog pertama anda selain ini?

    salam
    online journalism class

    BalasHapus
  2. di mana tulisan untuk tugas jurnalistik online?

    lihat deskripsi tugas di link ini

    salam
    online journalism class

    BalasHapus